Menelaah Teks Eksplanasi
Menelaah Teks Eksplanasi
Menelaah teks eksplanasi berdasarkan struktur teks
Menelaah teks eksplanasi berdasarkan struktur teks
Ruang Lingkup Materi
Menelaah berasal dari kata dasar 'telaah' yang berarti kajian, penyelidikan, atau pemeriksaan. Jadi, menelaah berarti mengkaji, menyediliki, atau memeriksa.
Pada pembelajaran ini, kalian akan belajar menelaah teks eksplanasi berdasarkan struktur teks dan ciri bahasa (dalam lingkup jenis kalimat yang digunakan).
Untuk itu, perhatikan materi-materi pembelajaran di bawah ini.
Review Materi Teks Eksplanasi
youtube embed goes here!
Video ini menjelaskan tentang teks eksplanasi secara umum, baik pengertian, ciri, maupun kaidah kebahasaan.
1. Struktur Teks Eksplanasi
Struktur Teks Eksplanasi
Teks eksplanasi memiliki memiliki struktur yang terdiri dari pernyataan umum, dilanjutkan dengan urutan sebab akibat, dan diakhiri dengan interpretasi. Untuk lebih memahami lagi mengenai struktur tersebut silahkan disimak dibawah ini.
- Pernyataan umum, berisi statemen atau penyataan umum tentang suatu topik yang akan dijelaskan proses keberadaanya, proses terjadinya, atau proses terbentuknya.
- Deretan Penjelas (urutan sebab-akibat), berisikan tentang detail penjelasan proses keberadaan atau proses terjadinya yang disajikan secara urut atau bertahap dari yang paling awal hingga yang paling akhir.
- Interpretasi, berisi tentang kesimpulan atau pernyataan tentang topik atau proses yang dijelaskan.
2. Kaidah Kebahasaan Teks Eksplanasi
Teks eksplanasi pada umumnya memiliki ciri bahasa sebagai berikut.
- Fokus pada hal umum (generic), bukan partisipan manusia (nonhuman participants), misalnya gempa bumi, banjir, hujan, dan udara.
- Menggunakan istilah ilmiah.
- Lebih banyak menggunakan kata kerja material dan relasional (kata kerja aktif).
- Menggunakan konjungsi waktu dan kausal, misalnya jika, bila, sehingga, sebelum, pertama, dan kemudian.
- Menggunakan kalimat aktif dan pasif.
- Eksplanasi ditulis untuk membuat justifikasi bahwa sesuatu yang diterangkan secara kausal itu benar adanya.